Jokowi: Saya Tak Merasa Boneka, Cuekin Saja


Jokowi: Saya Tak Merasa Boneka, Cuekin Saja
Calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Joko Widodo, saat melakukan orasi pada kunjungannya ke Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (27/3/2014). Pria yang akrab disapa Jokowi meminta kepada masyarakat agar memberikan dukungan kepada PDI-P sekaligus turut mengawasi pelaksanaan Pemilu 2014.

KOMPAS.com- Bakal calon presiden dari PDI-P, Joko Widodo, membantah bahwa dirinya merupakan calon boneka dari suatu kelompok atau perseorangan. Hal itu menjawab tudingan miring kepada dirinya yang digadang-gadang menjadi capres terkuat di Indonesia.
"Bukan boneka, kalau boneka rakyat, iya. Saya tidak merasa dan cuekin aja. Saya tidak mau mengejek yang lain dan menjelekan yang lain," ujar pria yang akrab disapa Jokowi kepada wartawan usai berorasi di Lapangan Joglo, Kelurahan Sawahgede, Kecamatan Cianjur, Sabtu (29/3/2014).
Ribuan simpatisan PDI Perjuangan memenuhi Lapangan Joglo, Kelurahan Sawahgede, Kecamatan Cianjur, Sabtu (29/3). Mereka menggunakan atribut merah dan hitam baik berupa baju dan bendera partai berlambang kepala banten itu.
Pantauan Tribun, pelaksanaan kampanye akbar itu dijaga ketat aparat kepolisian dari Polres Cianjur. Meski terik matahari menyengat simpatisan PDI P itu bersemangat dengan kedatangan Jokowi. "Jokowi, Jokowi, Jokowi..," kata simpatisan serentak.
Pria yang akrab disapa dengan sapaan Jokowi ini memang diagendakan melakukan kampanye di daerah pemilihan Jawa Barat (Jabar) III Cianjur-Bogor.


Salam hangat dari saya, Reinhard Jonathan Silalahi

Sobat sedang membaca artikel tentang Jokowi: Saya Tak Merasa Boneka, Cuekin Saja dan sobat bisa menemukan artikel Jokowi: Saya Tak Merasa Boneka, Cuekin Saja ini dengan url http://reinhardjs.blogspot.com/2014/03/jokowi-saya-tak-merasa-boneka-cuekin.html, Sobat boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Jokowi: Saya Tak Merasa Boneka, Cuekin Saja ini sangat bermanfaat bagi teman-teman Sobat, namun jangan lupa untuk meletakkan sumber link postingan Jokowi: Saya Tak Merasa Boneka, Cuekin Saja sebagai sumbernya

-Berilah komentar yang sesuai dengan Artikel
-Berilah komentar yang sopan
-Dilarang keras membuat link aktif di komentar
-Dilarang menggunakan kata-kata yang kasar dalam berkomentar
Jika sobat tidak memiliki akun gmail untuk berkomentar, sobat dapat memilih beri komentar sebagai -> pilih yang .." Name/URL ".. Lalu Isikan Nama sobat. Dan jika sobat memiliki blog jgn lupa untuk menuliskannya "URL"-nya ya.
Dan yang paling penting, jangan gunakan panggilan gan atau yang sejenisnya. Wkwk.
Salam hangat dari saya, Reinhard J.S

Blogger Follow Button Icon PNG
Scroll to top